Jumat, 19 Oktober 2012

Pemkab Serahkan Data Penduduk ke KPU


Pemerintah kabupaten (Pemkab) Tanahlaut menyerahkan data penduduk potensial pemilih pemilu (DP4) ke komisi pemilihan umum (KPU). Data DP4 tersebut akan menjadi bahan bagi KPU untuk melakukan verifikasi guna menyusun daftar pemilih sementara (DPS) dan daftar pemilih tetap (DPT) dalam pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) 2013 mendatang. 

Acara penyerahan data penduduk tersebut digelar di aula kantor KPU Tala di Jalan A Syairani Pelaihari dan dihadiri Wakil Bupati Tala, H Atmari, Asisten I Sutrisno, Kadisdukcapil Tala Nurhayati, Kasatpol PP Rudi Ismanto, Kasat Intelkan AKP Paryoto dan para pengurus partai politik dan para bakal calon kepala daerah baik dari jalur independen maupun dari koalisi partai politik. 

"Dengan data tersebut, KPU akan melakukan verifikasi pada akhir Oktober ini guna menyusun DPS dan DPT," terang Ketua KPU Tala, H Ahmadi

Sumber : Banjarmasinpost.co.id

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes