Sabtu, 08 September 2012

Sumbangan di Jalan untuk Korban Kebakaran


Kebakaran yang melumat delapan rumah dan satu kios ponsel milik warga Pandahan kecamatan Bati-bati, Kamis (6/9) siang masih menyisakan duka yang mendalam bagi warga yang menjadi korban.

Selain kehilangan tempat tinggal, mereka juga kehilangan harta benda lantaran tidak sempat diselamatkan saat api menjilati bangunan padat penduduk itu.

Hingga kini para korban kebakaran, baik anak-anak dan orang dewasa menggalangan bantuan. Mereka berdiri di median jalan sambil menenteng kardus bekas kotak air kemasan untuk mendapatkan sumbangan dari para pengguna jalan yang melintas di jalan tersebut.

Setiap pengendara yang melintas disodori kotak tersebut untuk menaruh sumbangan itu.
"Pak minta sumbangannya, untuk beli buku dan baju seragam," ujar salah seorang bocah dengan nada memelas.

Dalam kejadian kebakaran itu, selain menghanguskan rumah warga, mayoritas barang-barang yang ada di dalam seperti perabot rumah tangga, buku dan baju seragam anak-anak sekolah ikut hangus.


Sumber : BANJARMASINPOST.CO.ID


0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Facebook Themes